Laman

Rabu, 21 Desember 2011

[RESEP] Pepes Ikan Bandeng Kluwek

Ringkasan :

Variasi lain dari ikan bandeng duri lunak. Selain digoreng, dibuat pepes dengan bumbu kluwek rasanya jadi gurih enak. 


Tinggal tambah nasi pulen yang hangat mengepul.

Bahan :

Bumbu halus: 

  • 30 gr bawang merah
  • 10 gr bawang putih
  • 10 gr kemiri
  • 5 gr kunyit
  • 40 gr cabai merah besar
  • 1 gr ketumbar utuh
  • 100 gr kluwek
  • 2 gr garam
  • 2 gr gula pasir
  • 30 gr minyak goreng
  • 120 ml air


Bumbu aromatik: 

  • 50 gr kemangi
  • 2 lbr daun mengkudu


Bahan: 

  • 1 ekor bandeng presto
  • 1 ikat daun pisang
  • Lidi


Langkah :
1. Blender semua bumbu halus.
2. Susun daun pisang di bawah daun mengkudu. Lumuri bumbu yg sudah dihaluskan di atas dan di bawah bandeng.
3. Didihkan air selama 15 menit kemudian masukkan bungkusan pepes selama selama 30 menit dengan suhu 100 derajat celcius.


Untuk Ikan Bandeng, pastikan Ikan Bandeng Losari dari @pasarterasi

Pemesanan ikan Bandeng Losari, hubungi : 
0853-1242-9858

Sumber : resep 'Masak Apa' http://apps.detik.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar